Selasa, 06 Juli 2010

WLAN Infrastruktur

Mode Jaringan WLAN


Wireless Local Area Network sebenarnya hampir sama dengan jaringan LAN, akan tetapi setiap node pada WLAN menggunakan wireless device untuk berhubungan dengan jaringan. node pada WLAN menggunakan channel frekuensi yang sama dan SSID yang menunjukkan identitas dari wireless device. tidak seperti jaringan kabel, jaringan wireless memiliki dua mode yang dapat digunakan, yaitu : mode infastruktur dan mode Ad-Hoc. Konfigurasi infrastruktur adalah komunikasi antar masing-masing PC melalui sebuah access point pada WLAN atau LAN. Komunikasi Ad-Hoc adalah komunikasi secara langsung antara masing-masing komputer dengan menggunakan piranti wireless. Penggunaan kedua mode ini tergantung dari kebutuhan untuk berbagi data atau kebutuhan yang lain dengan jaringan berkabel. Sedangkan untuk menangkap sinyal dari access point ini di PC user maka dibutuhkan lagi wireless adapter,tetapi jika user menggunakan Laptop maka tidak perlu lagi karena sudah ada di internal Laptop.


gambar 1. mode jaringan infrastruktur


Mode Infrastruktur


Jika komputer pada jaringan wireless ingin mengakses jaringan kabel atau berbagi printer misalnya, maka jaringan wireless tersebut harus menggunakan mode infrastruktur. Pada mode infrastruktur, access point berfungsi untuk melayani komunikasi utama pada jaringan wireless. Access point mentransmisikan data pada PC dengan jangkauan tertentu pada suatu daerah. Penambahan dan pengaturan letak access point dapat memperluas jangkauan dari WLAN. Salah satu contoh Access Point adalah Wireless Router, perangkat ini memiliki kemampuan setingkat router di komunkasi wireline karena juga memfordwarkan paket data tetapi secara wireless. Dan untuk menangkap sinyal dari access point ini, di PC user dibutuhkan wireless adapter, tetapi jika user menggunakan Laptop yang sudah memiliki perangkat Wi-Fi, maka tidak perlu lagi diberikan wireless adapter, karena sudah ada di internal Laptop. Sehingga, pada topologi WLAN mode infrastruktur ini, untuk melakukan komunikasi 2 buah komputer atau lebih, tiap komputer yang akan dihubungkan dengan jaringan wireless harus memiliki wireless adapter atau pada laptop memiliki fasilitas Wi-Fi dan Access Point.


gambar 2. access point router

Ada empat komponen utama dalam WLAN, yaitu:

  • Access Point, merupakan perangkat yang menjadi sentral koneksi dari pengguna (user) ke ISP, atau dari kantor cabang ke kantor pusat jika jaringannya adalah milik sebuah perusahaan. Access-Point berfungsi mengkonversikan sinyal frekuensi radio (RF) menjadi sinyal digital yang akan disalurkan melalui kabel, atau disalurkan ke perangkat WLAN yang lain dengan dikonversikan ulang menjadi sinyal frekuensi radio.
  • Wireless LAN Interface, merupakan peralatan yang dipasang di Mobile/Desktop PC, peralatan yang dikembangkan secara massal adalah dalam bentuk PCMCIA (Personal Computer Memory Card International Association) card, PCI card maupun melalui port USB (Universal Serial Bus).
  • Mobile/Desktop PC, merupakan perangkat akses untuk pengguna, mobile PC pada umumnya sudah terpasang port PCMCIA sedangkan desktop PC harus ditambahkan wireless adapter melalui PCI (Peripheral Component Interconnect) card atau USB (Universal Serial Bus).
  • Antena external (optional) digunakan untuk memperkuat daya pancar. Antena ini dapat dirakit sendiri oleh user. contoh : antena kaleng.

Hal pertama yang perlu diperhatikan sebelum menghubungkan wireless router ke jaringan LAN adalah semua PC yang akan berkoneksi ke jaringan LAN harus terhubung ke wireless router. Yang mana dapat dipastikan PC tersebut memiliki perangkat wireless adapter untuk menghubungkan PC tersebut dengan wireless router. Jaringan antara PC dengan wireless router ini disebut WLAN Link. Sedangkan, penghubung antara wireless router dengan WAN Device adalah WAN Link. WAN Device ini bisa berupa Router, Modem ADSL (speedy), Modem satelit, dan Modem Fiber Optic, yang mana WAN Device ini merupakan penghu

bung ke internet.


Pada PC yang terhubung dengan wireless router, maka diatur/disetting dengan:

IP Adddress : 192.168.1.2

Subnet mask : 255.255.255.0

Default gateway : 192.168.1.1

Dan untuk selanjutnya, pastikan PC-PC yang akan dihub

ungkan dengan LAN tersebut terhubung terlebih dahulu dan terkoneksi dengan wireless router sebelum wireless router dihubungkan ke jaringan LAN untuk internet. Untuk pengaturan wireless router dilakukan secara wireless dari salah satu PC yang telah terhubung melalui wireless adapter. Caranya masuk ke net browser dan memasukkan alamat IP default tadi (192.168.1.1) selanjutnya akan masuk ke system acces point.

pada tab setup:

gambar 3 . basic setup access point

pada tab wireless:

gambar 4. basic wireless security

pada tab status:

gambar 5. basic status

Pada konfigurasi WLAN infrastruktur terdapat beberapa parameter , yaitu :

  • Nama SSID harus sama pada setiap satu kelompok wireless LAN mode infrastruktur
  • Harus terdapat dalam chanel yang sama pada satu kelompok. Untuk menghidari interferensi, tiap kelompok yang berbeda baiknya menggunakan channel yang berbeda, dapat menggunakan channel 1, 4, 7 dan 11. atau yang lainnya.
  • Menggunakan IP address LAN yang sama pada satu kelompok, yaitu pada pratikum ini adalah : 192.168.1.1
  • IP address WAN : berbeda-beda, IP ini diberikan oleh router PCR (router tempat atau lokasi dimana anda berada)
  • How to connect the internet ?

Dapat secara static (manual) atau DHCP (automatic), namun pada pratikum ini kita connect dengan internet secara DHCP (automatic).

Dapat dilihat dari konfigurasi yang telah kita lakukan diatas, dimana pada internet setup kita mengkonfigurasi internet connection type secara Automatic Configuration – DHCP.

  • How to connect to client?

Sama seperti di atas, dapat secara manual (static) atau automatic (DHCP). Dan pada pratikum ini connect dengan client secara DHCP (automatic).

Dimana, pada saat pengecekan status WLAN IP address pada PC client telah tersetting secara obtain yang berarti telah tersetting secara automatic dan kita tidak perlu menentukan ip adress, subnet mask dan default gateway nya. Sehingga wireless router telah terhubung ke client secara automatic.

0 komentar:

Posting Komentar